Orang yang Akan Meninggal Biasanya Kasih Tanda Ini

Tak ada yang bisa memprediksi kematian seseorang. Tapi tandanya biasanya ada. Dilansir dari Medical News Today, WebMD, berikut ini sejumlah tanda yang biasa ditunjukkan seseorang yang sedang mendekati kematiannya.

1. Nafsu makan menurun

Karena tubuh tak lagi seaktif biasanya, jumlah energi yang dibutuhkan pun menurun. Dampaknya, orang yang bersangkutan akan mengalami penurunan nafsu makan. Ketika disodori makanan, mereka tidak akan terus menolak atau hanya mencicipinya sedikit saja.

Jika kamu sedang merawat orang sakit atau orang tua yang memiliki gejala ini, jangan biarkan mereka tidak makan seharian.

Tubuh tetap perlu nutrisi untuk bisa pulih dan aktif kembali. Berikan makanan yang mereka suka, air minum, buah, dan suplemen jika dibutuhkan. Selain itu, jaga agar mereka tidak dehidrasi.

2. Lebih banyak tidur daripada biasanya

Seseorang yang mendekati kematian biasanya menjadi lebih pasif. Dilansir dari Medical News Today, ini terjadi karena proses metabolisme tubuh mereka kian melemah. Alhasil, waktu yang dihabiskan untuk tidur jadi lebih lama daripada sebelumnya.

Masih dari sumber yang sama, kondisi ini pada umumnya terjadi selama dua hingga tiga bulan sebelum kematian.

Itulah kenapa, orang tua atau orang yang sedang sakit tidak boleh dibiarkan terus berada di kasur. Sebisa mungkin mereka harus dilatih untuk bergerak.

3. Penurunan kondisi tanda vital

Sebenarnya perubahan yang disebutkan tidak selalu seperti itu. Semuanya bergantung pada kondisi dan penyakit yang diderita orang tersebut.

4. Jarang buang air

Bayangkan saja, seseorang yang tidak banyak makan, minum, serta bergerak, pasti akan jarang buang air juga, kan? Inilah dampak dari dua kondisi yang telah disebutkan di atas.

Walaupun ini merupakan hal yang alami, kamu bisa mencegahnya minimal dengan memberikan minum secara rutin. Sebab jika urine dan kotoran tidak bisa keluar, orang yang bersangkutan harus menggunakan kateter.

5. Suhu tubuh menurun

Dilansir dari WebMD, tanda berikutnya yang juga umum terjadi adalah menurunnya suhu tubuh. Ini terjadi karena sirkulasi menurun dan hanya fokus di area organ dalam saja. Padahal itulah yang memberikan efek hangat pada tubuh kita.

Akibatnya, tubuh akan terasa dingin jika disentuh dan kulit pun berubah menjadi lebih pucat. Bahkan pada sebagian area, kulit akan terlihat kebiruan dan keunguan.

Uniknya, rasa dinign tersebut tidak dirasakan oleh orang yang bersangkutan. Kamu harus menutupi tubuh mereka dengan selimut agar suhu perlahan kembali normal.

6. Tubuh terasa sakit atau pegal

Beberapa minggu hingga hari menjelang kematian, seseorang biasanya akan merasa bahwa tubuhnya terasa sakit dan pegal. Dilansir dari Very Well Health, ini terjadi karena otot mereka melemah.

Akibatnya, mereka tak mampu melakukan hal-hal kecil seperti mengangkat benda, berjalan, dan lain-lain. Di saat seperti ini, bantuan dan dukungan dari orang terdekat sangat dibutuhkan.

7. Sulit bernapas atau napas memendek

Sempat disinggung sebelumnya, bahwa orang yang akan meninggal akan mengalami perubahan ritme napas.

Pada sebagian orang, kondisinya bahkan lebih buruk dari itu. Mereka bisa mengalami kesulitan bernapas, hingga terengah-engah atau megap-megap.

Kamu harus berkonsultasi ke dokter jika hal ini sering terjadi pada orang terdekatmu. Sebab mereka pasti merasakan sakit, karena tak bisa bernapas dengan nyaman.

8. Perubahan kondisi mental

Tanda yang satu ini sering dialami oleh orang tua atau orang yang sudah lama menderita sakit tertentu. Mereka akan mengalami berbagai perubahan kondisi mental.

Misalnya kecemasan, depresi, menarik diri dari orang-orang terdekatnya, hingga timbulnya rasa bingung dan halusinasi.

Jika ini terjadi pada orang di sekitarmu, hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah menuruti apa yang mereka inginkan.

Jika mereka ingin sendirian, berikanlah ruang. Namun pastikan kamu selalu ada di sisinya saat mereka membutuhkan apa pun dan berikan dukungan terbaikmu.

sumber: genpi.co

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.