Anaknya Dimakamkan Bersama Barang Kesayangan, Nurul Arifin: Dia Sehari Minum 6 Botol, Rokok…

Jenazah anak Nurul Arifin, Maura Magnalia sudah dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat pada Rabu, 26 Januari 2022.

Nurul pun tak kuasa menahan tangis saat mengantarkan Maura ke peristirahatan terakhir. Suasana haru pun menyelimuti pihak kelurga terdekat saat pemakaman.

Mulai dari ibadah pemakaman hingga jenazah masuk ke liang lahat. Nurul menyebut, putrinya dimakamkan bersama barang kesayangan. Apa saja? Simak ulasan berikut.

Anak Nurul Arifin dimakamkan bersama barang kesayangan

Air mineral, rokok, sepatu hingga buku adalah barang-barang yang disukai mendiang Maura Magnalia semasa hidupnya. Oleh karena itu, barang-barang tersebut ikut dimakamkan bersama jenazah Maura.

“Itu barang-barang kecintaan dia, air mineral juga kita masukin. Dia sehari minum enam botol, enam liter, jadi dimasukin. Terus rokok kesukaannya, sehari dua pak, terus ada sepatu boots yang memang favoritnya dia, kemanapun dia pergi, mau di kampung, mau di kota selalu pakai,” kata Nurul Arifin dilansir Hops.ID dalam YouTube voidotid yang tayang pada Rabu, 26 Januari 2022.

“Terus ada buku, satu buku bacaan dia. Dia senang mambaca, dan selalu juara kalau menulis essay,” sambung dia.

Nurul Arifin juga bicara soal keinginan Maura yang belum terwujud, yakni menjadi seorang profesor. Hanya saja, artis senior yang kini terjun ke dunia politik itu meminta putrinya untuk bekerja.

“‘Saya mau menjadi profesor’ dia bilang gitu. Saya bilang ‘kamu ingin kuliah terus kan’ pengin jadi dokter, profesor, ‘tapi kalau kamu enggak kerja, kapan kamu bisa raih gelarnya’,” ujarnya.

Hal itu lah yang membuat Nurul Arifin merasa menyesal. Pasalnya tak menuruti keinginan Maura Magnalia yang ingin terus sekolah.

“Mungkin dia tidak mau dikejar-kejar untuk kerja, apalagi anaknya suka belajar. Jadi saya juga nyesel juga mendorong-dorong dia kerja karena dia inginnya sekolah terus,” tuturnya.

Menyesal tak banyak luangkan waktu untuk keluarga

Selain itu, Nurul Arifin juga merasa terpukul setelah anak keduanya Melkior Mirari Manusaktri atau yang akrab disapa Dimel bicara soal waktu bersama keluarga. Nurul menyadari bahwa waktu bersama keluarga adalah sangat penting.

“Waktu itu sangat padat sekali, jadi apa yang dikatakan Dimel tadi malam itu sangat memukul saya. Ternyata kamu bisa punya apa saja, tapi kamu tidak punya waktu, semuanya kosong,” ungkap Nurul.

Untuk ke depannya, istri Mayong Suryo Laksono tersebut ingin memanfaatkan banyak waktu bersama keluarga.

“Saya harus lebih banyak quality time sama keluarga. Itu saja sih, jadi pelajaran, enggak ada yang terlambat sih, saya ingin memulainya lagi kalau memang itu kurang banyak waktu buat keluarga,” pungkas Nurul Arifin.

sumber: hops.id

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.