17 Tempat Wisata di Kabupaten Blora yang Wajib Dikunjungi

Blora merupakan sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Blora menyediakan beragam destinasi wisata alam yang akan memanjakan siapapun yang mengunjunginya.

Panorama alam yang indah, serta segarnya udara akan menyapa Anda saat berkunjung ke beragam destinasi wisata alam yang tersaji dengan begitu eloknya di kabupaten Blora.

Berlibur di Blora menjadi salah satu alternatif yang bisa Anda lakukan bersama kerabat dan keluarga. Blora akan memberikan Anda pengalaman berliburan yang menyenangkan dan mengesankan.

Blora memiliki destinasi wisata alam yang cukup variatif, sehingga suasana apapun yang ingin Anda dapatkan saat berlibur bisa Anda cari di kabupaten Blora. Berikut telah kami rangkum beberapa Tempat Wisata di Kabupaten Blora yang wajib Anda kunjungi:

1). Waduk Greneng

Lokasi: Tunjungan, Kec. Tunjungan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Waduk Greneng menghadirkan pemandangan alam yang indah. Juga dengan adanya hutan jati yang mengelilingi Waduk Greneng menjadi pelengkap keindahan yang ada di objek wisata yang satu ini.

Di sini Anda dapat melakukan aktivitas memancing dengan membawa ataupun menyewa alat pancing yang tersedia di sini. Atau Anda juga bisa menikmati keindahan Waduk Greneng menggunakan perahu milik warga sekitar dengan biaya sewa yang murah.

2). Grojogan Bengawan Solo

Lokasi: Jl. Bengawan Solo, Ngloram, Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Grojogan Bengawan Solo menjadi destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi. Grojogan Bengawan Solo menyuguhkan landscape yang akan membuat Anda terkesima, aliran airnya yang cukup deras dan menyegarkan akan memberikan pengalaman berlibur yang sangat mengesankan.

Ditambah dengan pepohonan rindang di sekitarnya yang membuat panorama alam yang ditampilkan menjadi sangat indah dan memikat mata.

Anda bisa menikmati matahari terbit dan matahari terbenam di Grojogan Bengawan Solo yang biasan cahayanya akan membuat pemandanngan di sini semakin memesona.

3). Bukit Pencu

Lokasi: Gandu, Kec. Bogorejo, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Bukit Pencu menjadi tempat yang paling tepat untuk Anda menikmati panorma matahari terbit. Bukit Pencu ini berada sekitar 400 meter di atas permukaan laut, hal tersebut membuat wilayah yang terletak di pegunungan ini memiliki landscape yang sangat indah.

Dari atas puncak Bukit Pencu Anda dapat menikmati pemandangan hutan jati yang sangat luas, sambil menghirup udara yang begitu segar dan sejuk.

4). Wisata Kereta Uap Cepu

Lokasi: Ngelo, Kec. Cepu, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Heritage Loko Tour atau Wisata Kereta Uap Cepu merupakan wisata edukasi, dimana Anda akan diajak melintasi hutan jati KPH Cepu menggunakan kereta tua buatan Jerman dengan jarak tempuh yakni sebesar 60 kilometer per jam, membuatnya memiliki kecepatan maksimum lokomotif 20 kilometer per jam.

Destinasi wisata yang satu ini akan membuat Anda memiliki pengalaman berlibur yang seru dan mengesankan.

5). Gunung Manggir

Lokasi: Ngumbul, Kec. Todanan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Gunung Manggir menjadi objek wisata yang wajib dikunjungi jika Anda suka melakukan pendakian.

Di puncak Gunung Manggir terdapat tanah lama seluas 5 meter yang akan menyuguhkan panorama alam yang begitu indah dan memukau, disertai udara yang sejuk.

Terletak di perbukitan kapur dengan ketinggian 250 meter dari permukaan laut, wisata ini memiliki goa yang terdapat di ujung gunung.

6). Gunung Cengklik

Lokasi: Bicak, Kec. Todanan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Gunung Cengklik dapat menjadi alternatif lainnya yang dapat Anda jadikan destinasi wisata lainnya. Gunung ini memiliki keindahan tersendiri yang selalu berhasil memikat para pengunjungnya.

Di sini terdapat hutan jati yang hijau, yang terletak di gugusan Pegunungan Keneng Utara. Gunung Cengklik juga menyediakan spot foto yang populer, berupa rumah pohon yang sangat cantik.

7). KDR Park

Lokasi: Sambiroto, Kec. Kunduran, Kab. Blora, Jawa Tengah.

KDR Park menyuguhkan pemandangan yang indah yang akan memanjakan setiap pengunjungnya. Dilengkapi dengan berbagai fasilitas serta wahana permaiann yang seru membuat objek wisata yang satu ini selelu berhasil menarik minat para wisatawan.

Anda bisa bermain ATV, panahan, kereta mini hingga kolam renang anak-anak yang membuat Anda akan sangat betah berlibur di KDR Park ini.

8). Sungai Kalinanas

Lokasi: Kalinanas, Kec. Japah, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Sungai Kalinanas terletak diantara dua dinding batu yang membentuk ukiran yang sangat unik dan khas. Dinding tersebut terbentuk secara alami akibat kikisan air sungai yang yang terjadi selama jutaan tahun.

Alam memang selalu mampu menyuguhkan hal-hal indah dengan caranya sendiri, termasuk tentang ukiran pada dinting sungai ini.

9). Bukit Kunci

Lokasi: Bangoan, Kec. Jiken, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Pemandangan Gunung Lawu di pagi hari menjadi salah satu panorama yang sangat memanjakan mata.

Dan Bukit Kunci adalah tempat yang paling ideal untuk menyaksikan keindahan matahari terbenam secara utuh. Selain itu terdapat banyak tempat yang sangat keren untuk dijadikan latar belakang saaat Anda berfoto.

10). Air Terjun Masohan

Lokasi: Kec. Jiken, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Air Terjun Masohan ini terletak di tempat yang cukup tersembunyi, hal itu pula yang menjadikannya masih sangat terjaga, bersih, dan begitu asri.

Anda akan disuguhi pemandangan air terjun yang sangat memikat hati dan sangat menyejukkan jiwa.

Aliran air sungai yang mengalir di tebing yang cukup tinggi menghadirkan pemandangan yang sungguh memesona.

11). Goa Terawang

Lokasi: Kedungwungu, Kec. Todanan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Goa Terawang memiliki lubang yang terbentuk secara alami dengan lebar yang bervariasi, hal tersebut membuat cahaya matahari bisa masuk melalui celah dinding atap ini sehingga membentuk sebuah siluet yang sangat indah.

Lubang tersebut juga berfungsi sebagai ventilasi udara yang menyebabkan kondisi di dalam gua tidak menjadi pengap.

12). Kracakan Watu Gong

Lokasi: Kapuan, Kec. Cepu, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Kracakan Watu Gong hanya bisa Anda kunjungi pada saat bulan kemarau saja. Dimana Anda akan menyaksikan pemandangan berupa air yang mengalir dan jatuh ke tanah yang menjadi pemandangan yang sangat memukau dan sayang untuk dilewatkan.

Wisata musiman yang ada di Blora ini menjadi objek wisata yang harus Anda kunjungi.

13). Wisata Cemoro 7

Lokasi: Tunjungan, Kec. Tunjungan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Wisata Cemoro 7 merupakan hutan wisata yang mengusung konsep Go Green yang sangat menarik.

Di sini terdapat beragam fasilitas yang bida Anda coba, seperti hammock, ayunan pada pohon dan juga janggung musik.

Dengan berbagai fasilitas serta kenyamanan yang dihadirkannya, membuat Wisata Cemoro 7 menjadi salah satu tempat yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga.

14). Waduk Bentolo

Lokasi: Tinapan, Kec. Todanan, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Waduk Bentolo menyuguhkan suasana danau yang sejuk, karena disekitarnya dihiasi oleh pepohonan yang rimbun.

Saat sore hari pemandangan yang ada di Waduk Bentolo akan sangat memanjakan mata para pengunjungnya.

Tempat ini akan sangat cocok untuk dijadikan tempat bersantai sambil menikmati keindahan yang tersaji di Waduk Bentolo.

15). Kedung Londo

Lokasi: Gayam, Kec. Bogorejo, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Kedung Londo merupakan objek wisata berupa area kedung yang dijadikan tempat untuk berendam dan bermain air.

Hal tersebut yang menjadi daya tarik tersendiri dari objek wisata ini, ditambah lokasinya yang terletak di pedesaan membuat suasan di sini sangat menenangkan jiwa.

Adapun aliran air yang mengalir di Kedung Londo ini sangatlah jernih dan juga menyegarkan.

16). Embung Keruk

Lokasi: Randublatung, Kec. Randublatung, Kab. Blora, Jawa Tengah.

Keelokan matahari terbit dapat Anda nikmati secara utuh di Embung Keruk ini. Objek wisata yang satu ini merupakan sebuah waduk dengan pemandangan yang akan membuat Anda betah untuk berlama-lama di sini.

Dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan memudahkan Anda saat berlibur menjadikan Embung Keruk menarik banyak minat para wisatawan.

17). Kampung Gojekan

Lokasi: Tempuran, Kec. Blora Kota, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Kampung Gojekan mengajak Anda untuk menikmati suasana alam yang sejuk dan tertata rapi. Di sini terdapat beragam fasilitas yang akan membuat Anda berlibur dengan menyenangkan dan juga seru.

Terdapat waterboom, dan juga beragam kolam renang dengan luas dan kedalaman yang berbeda-beda. Anda juga bisa menyantap makanan di area saung/tempat makan lesehan yang akan membuat pengunjung bisa menikmati makanan sambil melihat pemandangan.

Indonesia sangat kaya akan keindahan alam dan budayanya, yuk sama-sama menjaga kelestariannya.

Dan alam adalah sebuah bentuk dari kebesaran Tuhan, jangan lupa untuk selalu bersyukur atas segala bentuk karunianya.

Selamat mengunjungi destinasi wisata yang telah kami rekomendasikan.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.