Pengertian Hypertext Prepocessor Menurut Para Ahli, Sejarah, Fungsi, Cara Kerja, Jenis dan Keunggulan PHP

PHP merupakan sebua bahasa pemrograman yang biasa digunakan oleh orang yang membuat website.

PHP ini merupakan salah satu bahasa pemrogramer yang sangat mudah dan paling banyak dikuasai oleh mereka. PHP ini berkembang sesuai dengan perkembangan website.

Bagi orang yang masih pemula dan baru belajar membuat website secara otodidak biasannya juga berusaha memahami bahasa pemrograman ini. Untuk lebih lengkap berikut kami ulas mengenai PHP.

Pengertian PHP Menurut Para Ahli

Dalam penjelasan tentang PHP para ahli mengemukakan beberapa pendapat.

1). Arief

Menurut Arief, PHP merupakan bahasa server –side-scripting yang menyatu dengan HTML untuk membuat halaman web yang dinamis. Dengan begitu maka sintaks dan perintah-perintah PHP akan otomatis dieksekusi diserver kemudian hasilnya akan dikirim ke browser dengan format HTML .

2). Nugroho

Menurut Nugroho kata PHP merupakan singkatan dari Personal Home Page. Ini adalah bahasa skrip yang tertanam dalam HTML untuk dieksekusi  yang bersifat server side.

PHP ini juga termasuk dalam open source product, sehingga sousrce code PHP dapat diubah dan didistribusikan secara bebas. Versi terbaru dari PHP ini dapat diunduh gratis melalui situs resminya yaitu: http//www.php.net

3). Betha Sidik

Menurut Betha Sidik secara umum PHP merupakan bahasaa pemrograman script-script yang membuat dokumen HTML secara on the fly yang langsung dieksekusi oleh server web, kemudian hasil dokumen yang dihasilkan dari suatu aplikasi bukan dokumen yang dibuat menggunakan editor teks atau editor HTML, PHP juga dikenal sebagai bahasa pemrograman server side.

4). Sibero

Menurut Sibero, PHP merupakan interpreter. Interpreter yang dimaksud adalah penerjemahan baris kode sumber menjadi kode mesin yang dipahami oleh komputer secara langsung ketika baris kode itu dijalankan. PHP juga disebut pemrograman server side programing.

Alasannya, karena seluruh prosesnya dijalankan pada server. Jadi, PHP merupakan suatu  hak cipta terbuka atau open source yakninya pengguna data yang mengembangkan data-data fungsi sesuai kebutuhan.

Sejarah PHP

PHP (hypertext prepocessor) yang diciptakan oleh seorang  pemrogram C yaitu Rasmus Lerdorf. Ini digunakan sebagai pencatat jumlah pengunjung pada homepagr-nya. Ditahun 1995 PHP / FI (form interpreter) baru dirilis.

PHP mempunyai kemampuan dasar membangun aplikasi web, memproses form dan mendukung data MySQL. Ini karena pengguna intermet sangat antusias.

Hingga akhirnya ditahun 1997 Rasmus Ledorf menyerahkan pengembangannya kepada sebuah tim pemrograman dalam rangka open source yaitu Zeev Suraski dan Andi Gutsman.

Parsernya kembali ditulis menjadi bentuk program parser yang baru yaitunya PHP 3.0 ini memiliki dukungan yang cukup luas terhadap database yang ada termasuk juga mySQL dan Oracle.

Setelah itu dirilislah PHP 4.0 menggunakan mesin scripting Zend (okranim dari pengembangan tim tadi ) dan sudah mampu mendukung server apace dan built-in juga telah mampu menangani manajemen session. Sekarang terdapat dua macam PHP yang sudah dikenal di web developmer yaitu PHP 3 dan PHP 4.

PHP keluaran pertama ini sesuai untuk membuat website yang tidak terlalu besar sedangkan PHP versi kedua (Versi-4) merupakan bahasa PHP yang sudah dilengkapi dengan zend engine sehingga lebih cepat, kuat, stabil serta mudah berintegrasi dengan berbagai jenis aplikasi pendukung lainnya seperti mySQL, java, FTP client, dan lain sebagainya.

Fungsi PHP

Setelah membahas tentang pengertian dan sejarah tentu kita perluu tahu fungsi dari PHP. Berikut kami ulas mengenai PHP.

1). Mempersingkat tatanan HTML dan CSS

Jika tatanan web terlalu panjang maka akan menjadi tidak efektif. Jadi, saat kita menggunakan PHP kamu dapat mengatur jumlah baris yang cukup relatif.

2). Input Data

Fungsi mengimput data maksudnya sebagai penyimpan dan pengimput data pada sistem database seperti mySQL.

3). Manajemen Cookie dan Sesseion

Fungsi ini tentunya sangat berguna sebagai penyimpan username dan pasword pengguna browser, sehingga kita tidak perlu berulah kali mengetik untuk membuka situs yang sama.

4). Kompres Teks

Fungsi ini maksudnya agar teks menjadi lebih singkat dan jelas

Cara Kerja PHP

Cara kerja PHP yang sudah dijelaskan bahwa PHP merupaka aplikasi di sisi server yang dengan kata lain beban kerja yang terdapat di server bukan di client.

Ketika browser meminta dokumen PHP, web server langsung menggunakan modul PHP untuk mengolah dokumen tersebut.

Jika di dokumen yang dimaksud terkandung fungsi yang mengakses database maka mosul PHP menghubungi database server yang bersangkutan.

Dokumen yang memiliki format PHP dikembalikan ke server dalam format HTML, hingga source code PHP tidak tampak disisi browser.

Jenis atau Tipe Data PHP

Berikut kami ulas mengenai henis atau tipe data yang sering digunakan dalam bahasa pemrograman PHP:

1). Integer

Jenis atau tipe data ini merupakan tipe data PHP yang berbentuk bulat dan paling sering digunakan pada pemrograman PHP apalagi yang berkaitan dengan bilangan bulat, seperti:

$int_var=12345;

$another_int=-12345+12345;

Integer ini dapat dibaca dengan 3 format sesuai bilangan berbasis; desimal (basis 10), octal (basis 8) dan hexa (basis 16).

Format desimal tersebut sebagai default, octal spesifiknya diawali ‘0’ dan hexa diawali ‘0x’. Format yang dimaksud dapat didahului tanda ‘-’ untuk integer negatif.

$integer_10 = 1000

$integer_8 = -01000

$integer_16 = 0×1000

Print(“ integer_10 : $integer_10<BR>”) 

Print(“ integer_8 : $integer_8<BR>”) 

Print(“ integer_16 : $integer_16<BR>”) 

Nanti akan menghasilkan output:

Integer_10 : 1000

Integer_8 : -512

Integer_16 : 4096

Integer PHP hampir sama dengan type pada C, tergantung ukuran word dari mesin komputer, karena itu sulit menjawab dengan tepat range untuk tipe ini. Pada sebagian besar platform rangenya adalah:  231- 1 atau (2.147.483.647) s/d – (231-1) atau (-2.147.483.647)

2). Float

Float ini juga bisa dikatakan bilangan berkoma (,) namun jika dalam pemrograman tidak menggunakan koma tapi titik (.).

3). String

Tipe data string merupakan tipe data berbentuk karkter, didalamnya berupa teks atupun kata. Karakter yang dimaksud yaitu:

$string_1 = “This is a staring in double quote”

$string_2 = “This is a somewhat longer, singly quoted string”

$string_39 = “This is a string has thirty-nine characters”

$string_0 = “ “// This is a string with zero characters

String tersebut dapat ditutup dalam tanda petik tunggal maupun tanda petik ganda. Tanda petik tunggal seperti literalnya sedangkan petik ganda menggantikan variabel dengan nilainya seperti menginterpretasikan karakter yang khusus.

4). Booelean

Memiliki nilai true and false yang akan digunakan sebagai kontrol seperti untuk test sebuah statement if. Nilai truth boolean bisa dikombinasikan dengan menggunakan operator logika untuk membuat lebih lengkap ekspresi boolean.

Alam hal ini PHP menyediakan sepasang konstanta yang khusus digunakan  sebagai boolean: TRUE dan FALSE. Aturan dalam menentukan truth dari nilai yang tidak ada pada tipe boolean:

a). Jika nilai merupakan angka, false jika sama dengan nol dan selain true.

b). Jika nilai merupakan string, false jika string mengandung karakter kosong atau string 0 selain itu true.

c). Jika nilai merupakan gabungan tipe data objek false tidak berisi nilai selain itu true.

5). Array

Array merupakan salah satu dari feature yang sangat berguna di PHP dan walaupun kelihatan seolah-olah seperti array dalam bahasa pemrograman lain, implementasi cukup berbeda.

Tipe array dalam PHP memudahkan programer dalam mengelompokkan nilai-nilai yang berbeda dan mengindeksinya dengan numerik.

Elemen array ditulis dengan indeks  dengan tanda kurung (the [1],[2],[3]…). Elemen tipe yang berbeda dapat ditunjuk dengan array yang sama.

6). Objek

Objek merupakan tipe data yang dapat berupa sebuah bilangan, variabel dan sebuah fungsi.

Objek ini membantu para programer yang terbiasa dengan object Oriented Programming, meskipun fasilitas OOP yang tersedia masih kurang.

Keunggulan PHP

Berikut dibawah ini keunggulan PHP, antara lain sebagai berikut.

  • PHP Open Source.
  • PHP Mudah
  • PHP Embedded
  • PHP Berjalan di Banyak Platform
  • PHP Bukan Berbasis Tag
  • PHP Stabil

Sekian ulasan kami mengenai pengertian PHP menurut para ahli, sejarah, fungsi, cara kerja, jenis atau tipe data, dan keunggulan PHP.

Semoga ulasan kami bermanfaat dan membantu kamu memahami tentang PHP. Terimakasih ya telah berkunjung.

Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.