Pengertian Hubungan Internasional, Manfaat, Asas dan Bentuk Kerjasaama dalam Hubungan Internasional

Sebagai mahluk sosial yang tidak dapat hidup sendirian, kita pasti menjalankan kehidupan sehari-hari dengan saling membutuhkan satu sama lain dengan orang lain. Kita tidak akan dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang lain.

Tidak jauh bedanya dengan kehidupan berbangsa dan bernegara kita semua saling membutuhkan antar satu negara dengan negara lain dan hal inilah yang menjadikan kita melakukan hubungan internasional di dalam dunia ini.

Pada ulasan berikut ini, kita akan lebih memahami mengenai hubungan internasional mulai dari pengertian, manfaat, asas, dan bentuk kerjasama internasional. Jadi yuk semangat membaca agar kamu lebih tau lagi.

Pengertian Hubungan Internasional

Ada beberapa pengertian hubungan internasional menurut para ahli, dari beberapa pendapat mereka dapat kita simpulkan untuk dapat memaknai arti dari hubungan internasional itu sendiri.

1). K.J Holsti

Menurut K.J Holsti mengatakan bahwa hubungan internasional merupakan hal yang selalu berkaitan dengan semua bentuk interaksi di antara masyarakat-masyarakat negara, hal yang dilakukan baik oleh pemerintah maupun oleh negara-negara.

2). Anak Agung Banyu Perwita dan Yanyan Mochamad Yani

Anak Agung Banyu Perwita dan Yanyan Mochamad Yani mengatakan bahwa hubungan internasional merupakan suatu keharusan sebagai akibat dari adanya saling ketergantungan.

3). Edward Hallet Card

Menurut Edward Hallet Card menyatakan bahwa hubungan internasional adalah sebuah hubungan yang dinamis dan dialektis yang membahas tentang suatu cara untuk dapat menciptakan perdamaian dunia.

Dengan kata lain dapat disimpulkan bahwa hubungan internasional menurut para ahli adalah sebuah hubungan untuk saling memenuhi ketergantungan yang dijalin antar negara, politik internasional dan politik internasional untuk menciptakan perdamaian dunia.

Manfaat Hubungan Internasional

Manfaat hubungan internasional sendiri seringt digunakan untuk menciptakan kesejahteraan bagi suatu negara dan membuat suatu negara dapat lebih maju dengan memanfaatkan secara maksimal hubungan internasional, beberapa manfaat dari hubungan internasional adalah sebagai berikut:

1). Manfaat Ideologi

Manfaat ideologi yang dapat kita dapat yaitu menjaga dan mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara dalam kehidupan internasional sehari-hari.

2). Manfaat Politik

Manfaat dari sisi politik dapat dilihat guna menunjang pelaksanaan kebijakan politik dan hubungan luar negeri yang dimanfaatkan untuk kepentingan nasional suatu negara, terutama untuk kepentingan pembangunan di segala bidang guna kesejahteraan rakyat.

3). Manfaat Perdamaian dan Keamanan Internasional

Manfaat yang didapat adalah untuk menjaga perdamaian, keamanan, serta stabilitas dunia dengan cara mencegah konflik dan peperangan bersenjata melalui terjalinnya hubungan internasional yang baik.

Dalam mencegah konflik, para kepala negara yang bersangkutan biasanya akan membuat perjanjian yang legal dan membahas permasalahan yang terjadi dengan cara baik pada forum internasional.

4). Memenuhi Kebutuhan Ekonomi

Manfaat dalam segi ekonomi adalah untuk menjaga kesetabilan suatu negara dari perang, sehingga dapat mengangkat pereknomian antar-negara. Stabilnya suatu negara dari peperangan dapat membuat para investor yakin untuk mau berinvestasi.

Selain itu pemenuhan ekonomi akan terpenuhi akibat terjalinnya hubungan internasional, kebutuhan dalam berbagai bidang dapat terpenuhi melalui perdagangan ekspor dan impor.

Asas Hubungan Internasional

Hubungan internasional selalu dilandasi dengan asas-asas untuk mengambil suatu keputusan hidup berbangsa dan bernegara pada dunia internasional, berikut adalah beberapa asas-asas dalam hubungan internasional:

1). Asas Teritorial

Sesuai dengan nama dari asas ini setiap negara dapat melaksanakan hukum bagi semua orang dan semua barang yang ada di dalam wilayah kekuasaannya.

Lalu untuk semua barang dan semua orang yang berada di luar negara tersebut hukumnya akan berbeda, hukum yang berlaku adalah hukum asing (internasional).

2). Asas Kebangsaan

Asas ini berdasar pada kemampuan negara untuk melindungi warga negaranya yang ada di luar dari negara itu sendiri.

Asas kebangsaan mempunyai kekuatan eksteritorial sehingga walau warganya berada di luar negeri maka warga tersebut akan tetap terikat pada bangasanya sendiri.

3). Asas Kepentingan Umum

Asas yang satu ini didasarkan pada wewenang negara untuk melindungi dan menganut suatu kepentingan untuk kepentingan umum.

Negara harus mampu menyesuaikan diri dengan semua keadaan dan peristiwa yang mengutamakan kepentingan umum. Dan hukum tidak terikat batas wilayah negara.

Bentuk – Bentuk Kerjasaama dalam Hubungan Internasional Beserta Contohnya

Dalam menjalankan hubungan internasional suatu negara dapat menjalin kerjasama internasional yaitu sebagai berikut :

1). Kerja Sama Bilateral

Kerja sama Bilateral adalah kerjasama diantara dua negara yang saling membutuhkan dan hendak saling mendapat keuntungan dari kerjasama yang telah disepakati kedua negara atau untuk membangun hubungan yang baik diantara kedua negara.

Contohnya kerja sama Indonesia dengan Tiongkok terkait pembuatan kereta cepat.

2). Kerja Sama Regional

Kerja sama regional merupakan kerja sama diantara beberapa negara dalam satu kawasan atau wilayah yang memungkinkan, biasanya wilayah itu dibagi berdasarkan benua dan pembagian kawasan setiap benua.

Umumnya kerjasama yang dilakukan adalah untuk memenuhi kepentingan bersama baik pada bidang ekonomi, politik, pendidikan dan pertahanan suatu kawasan. Contohnya adalah kerjasama di kawasan ASEAN (organisasi kawasan Asia Tenggara)

3). Kerja Sama Multilateral

Kerja sama multilateral adalah kerja sama yang dilakukan banyak negara lebih dari dua negara tanpa batas kawasan atau wilayah. Anggota dari kerjasama ini terdiri atas dua jenis yaitu anggota utama dan anggota aktif.

Anggota utama adalah negara dengan kekuatan menengah, dari berbagai bidang, sementara anggota aktif adalah negara kecil yang peranannya terbatas atau sedikit kekuatan dalam urusan internasional.

Contoh kerja sama multilateral adalah adanya perserikatan bangsa-bangsa (PBB) sebagai organisasi perdamaian dunia.

Demikian ulasan kami mengenai pengertian hubungan internasional menurut ahli, manfaat dalam hubungan internasional, asas hubungan internasional bagi setiap negara dan bentuk kerjasama internasional bagi setiap negara.

Semoga ulasan kami membantu, khususnya dalam memberikan pemahaman terkait hubungan internasional. Terimakasih ya sudah berkunjung.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.