10 Contoh Surat Penawaran dan Cara Membuatnya

Kamu merupakan seorang pengusaha? Pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu jenis surat yang satu ini. Terutama buat kamu yang kerap menjalankan transaksi bisnis dengan pihak luar. Apalagi kalau bukan surat penawaran.

Surat penawaran merupakan surat yang berisi penawaran terhadap suatu barang atau jasa kepada perusahaan atau perseorangan. Surat penawaran sering disebut juga dengan surat jual.

Surat penawaran adalah jenis surat yang berisi informasi yang bertujuan untuk membangkitkan minat pembaca atas barang atau jasa yang ditawarkan. Oleh karena itu, maka penting untuk memahami apa itu surat penawaran.

Fungsi Surat Penawaran

Surat penawaran biasanya dikirim oleh pihak penjual sebagai permintaan penawaran dari calon pembeli atau bisa juga dikirimkan kepada calon pembeli yang tidak mengajukan surat permintaan jika penjual bermaksud menawarkan produknya secara langsung. Adapun fungsi surat penawaran yaitu:

1). Memperkenalkan suatu produk atau jasa kepada masyarakat khususnya pada kalangan yang menjadi sasaran penjualan.

2). Meningkatkan pemasaran barang atau jasa.

3). Memperluas dan membuka jaringan baru pemasaran suatu produk baik itu barang ataupun jasa.

4). Membina relasi usaha supaya tidak terputus atau beralih ke penjual lainnya.

Penulisan surat penawaran haruslah memenuhi syarat sebagai berikut. Pertama, bahasa surat harus menarik. Kedua, isi surat tidak boleh bertentangan dengan kondisi barang dan jasa yang ditarwakan.

Ketiga, isi surat harus dapat memotivasi pembaca untuk ingin tahu tentang sesuatu yang ditawarkan. Keempat, surat penawaran haruslah berisi keterangan yang cukup lengkap dan dilampiri oleh gambar-gambar.

Hal Wajib dalam Surat Penawaran

Selanjutnya kamu juga perlu tahu beberapa hal yang seharusnya termuat di dalam surat penawaran yaitu:

1). Nama, spesifikasi dan kualitas produk yang ditawarkan.

Baca juga:  Contoh Soal CPNS Kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral)

2). Harga per unit dan potongan harga.

3). Syarat-syarat pembayaran dan pengiriman barang

4). Pelayanan purnajual (jika dibutuhkan)

5). Cara pengepakan atau pembungkusan

Contoh Surat Penawaran

Untuk kamu yang masih bingung bagaimana cara membuat surat penawaran yang baik dan benar, berikut kami berikan beberapa contoh surat penawaran yang bisa menjadi ide kamu dalam membuat surat penawaran.

1). Contoh Surat Penawaran (Inisiatif Penjual)

PUSAT KURSUS MEMASAK DAN PELATIHAN MANAJEMEN KATERING/HOTEL
Jl. Krakatau Blok A No. 41 Jakarta

Yth. Ibu Yolanda
Pimpinan “YolAnda Katering”
Jln. Anggrek No. 29
Depok

Dengan hormat,

Tidak dapat disangka bahwa salah satu bidang yang mempunyai peluang bisnis besar ada;ah bidang jasa boga. Bidang ini mempunyai masa depan yang cerah apabila dilaksanakan dan dikelola dengan baik.

Menyadari hal tersebut, LKI bekerja sama dengan Yayasan Wahana Wijaya Wisata, yaitu kelompok ahli yang berpengalaman di bidang manajemen food and beverage mendesain paket yang praktis dalam bidang jasa boga. Paket ini meliputi bidang manajemen, pengembangan daftar makanan, dan perencanaan dapur dan restoran.

Jika Anda ingin mengembangkan usaha ataupun kemampuan staf Anda, inilah saat yang tepat untuk melakukannya. Melalui kegiatan kami, Anda dan staf Anda akan memperoleh pengertian selama ini dan cara-cara memperbaikinya agar usaha Anda mempunyai daya saing yang lebih besar.

Dengan mengikuti kursus ini merupakan salah satu investasi untuk masa depan. Oleh karena itu, jangan sampai menunda mengambil kesempatan ini. Daftarkan diri Anda atau staf segera untuk menjamin masa depan usaha Anda yang lebih baik.

Salam hormat,
Direktur eksekutif

Maria Kristi

2). Contoh Surat Penawaran (Balasan Permintaan Penawaran)

TOKO ABADI JAYA
Jalan Dewi Sartika No. 12

Baca juga:  Contoh Soal CPNS Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemhan RI)

No : –
Hal : –

Yth.
Kepala SMA Perjuangan
Medan

Dengan hormat,

Sesuai dengan surat permintaan penawaran Saudara nomor 06/SMAP/PP/XI/2021, dengan ini kami mengajukan penawaran komputer tipe baru sebagai berikut.

(1) Merek dann warna : Dell, Hitam
(2) Ukuran dan tipe : 19.5 in, TN
(3) Tahun pembuatan : 2021
(4) Harga : Rp. 3.500.000 (tiga juta lima ratus ribu rupiah)
(5) Pembayaran : Pembayaran tunai
(6) Penyerahan : Franko pembeli
(7) Sifat penawaran : Bebas

Untuk lebih jelasnya lagi, bersama ini kami sertakan brosur komputer tipe baru tersebut. Demikian penawaran ini kami sampaikan. Semoga Saudara berkenan untuk memesan.
Atas perhatian Saudara, kami ucapkan terimakasih.

Hormat kami,
Direktur Utama

Satrio Sudarmojo

3). Contoh Surat Penawaran

CV Gerhana Perkasa
Jalan Cendana No. 11

Nomor : –
Lampiran : –
Hal : –

Kedapa Yth.
Pemilik Toko
Jl. Gajah Mada No. 234, Medan

Dengan hormat,

Agar tercipta suasana yang nyaman, kami telah berupaya memproduksi barang rumah tangga. Bersamaan dengan surat ini kami menawarkan berbagai perlengkapan rumah tangga dengan kualitas terbaik serta dengan harga yang murah.

Kami juga memberikan penawaran yang menarik, yaitu berupa diskon dengan ketentuan :

1). Diskon 35% jika dengan pembayaran tunai

2). Diskon 25% jika dengan pembayaran maksimal 1 bulan

3). Diskon 20% jika dengan pembayaran maksimal 2 bulan

4). Diskon 15% jika dengan pembayaran maksimal 3 bulan

Semoga Anda berminat menjalin kerja sama dengan kami. Atas pesanan Anda sangat kami tunggu.

Hormat kami,

Celsyi Ananta

Demikianlah beberapa contoh surat penawaran yang bisa kami bagikan untuk kamu. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam memberikan ide untuk menulis surat penawaran yang baik dan benar.

Baca juga:  Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA/MA dan Jawabannya

Hal penting yang perlu kamu pahami dalam menulis surat penawaran yaitu pastikan bahwa kamu mencantumkan informasi yang bisa dipertanggungjawabkan. Terimakasih sudah singgah.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan. Beberapa kali mengajukan resign tapi tidak pernah di ACC oleh owner, malah dinaikkan gajinya :D
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.