7 Contoh Surat Keterangan Kerja dan Cara Membuat Surat Keterangan Kerja

Mendapatkan surat keterangan kerja dari instansi tempatmu bekerja merupakan salah satu hak yang bisa kamu dapatkan. Surat keterangan kerja adalah surat yang ditulis oleh tempat dimana kamu bekerja sebelumnya ataupun sekarang.

Surat ini berisi keterangan bahwa kamu merupakan salah seorang karyawan atau mantan karyawan yang pernah bekerja di perusahaan tersebut.

Nah untuk kamu pekerja freelance apakah berhak juga atas surat keterangan kerja ini? Jawabannya adalah ya.

Dilansir dari (Yustisia et al., 2016) bahwa pemberian surat keterangan kerja bagi pemberi kerja bersifat wajib tanpa memandang apakah pekerja tersebut berstatus pekerja harian atau bukan.

Fungsi Surat Keterangan Kerja

Adapun fungsi dari surat keterangan kerja ini adalah sebagai berikut.

1). Untuk mencari pekerjaan baru

Untuk kamu yang sedang mencari pekerjaan baru, tentunya surat keterangan kerja ini akan sangat membantu kamu dalam memikat perusahaan tempatmu melamar pekerjaan dengan melihat riwayat kerja kamu sebelumnya.

Surat ini akan menjadi buktit bahwa kamu mempunyai pengalaman kerja sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan bagi HRD di perusahaan yang sedang kamu lamar untuk dapat menerima kamu sebagai karyawan mereka.

2). Sebagai persyaratan pengajuan pinjaman di Bank

Untuk pinjaman dengan kredit item tertentu memerlukan keterangan bahwa kamu merupakan bagian dari perusahaan tempat kamu bekerja dengan posisi tertentu yang dirasa mampu untuk membayarkan pinjaman.

Oleh karena itu, kamu bisa melampirkan surat keterangan kerja ini jika kamu ingin meminjam di bank ya.

3). Sebagai persyaratan penarikan dana BPJS Ketenagakerjaan

Surat keterangan kerja ini juga merupakan salah satu syarat untuk mengajukan pencairan dana BPJS Ketenagakerjaan.

Tentunya lampirkan surat keterangan kerja yang sudah di legalisir dari perusahaan berserta fotocopynya ya.

4). Untuk pengajuan beasiswa

Untuk kamu yang ingin mengajukan beasiswa melalui jalur professional, maka kamu bisa menggunakan surat keterangan kerja yang sudah dilegalisir.

Surat keterangan kerja ini menjadi salah satu syarat yang harus kamu serahkan untuk mendaftarkan beasiswa melalui jalur professional.

Struktur Surat Keterangan Kerja

Setiap perusahaan mempunyai model surat keterangan kerja yang berbeda-beda. Namun pada dasarnya inti atau isi dari surat keterangan tersebut tidaklah jauh berbeda.

Berikut ini struktur utama dalam surat keterangan kerja.

1). Kop surat perusahaan atau instansi

2). Hal atau perihal

Seperti surat resmi lainnya, pada surat keterangan kerja ini juga mencantumkan hal atau perihal surat. Dalam hal ini yaitu surat keterangan kerja.

3). Identitas karyawan

Identitas karyawan dapat berupa nama, posisi/jabatan di perusahaan, dan lain sebagainya. Pastikan dalam pembuatannya tidak ada kesalahan penulisan ya.

4). Isi surat

Pada bagian ini berisi tentang pemaparan mengenai kebenaran bahwa karyawan tersebut memang bekerja di perusahaan terkait.

Sebagai tambahan dapat pula dicantumkan informasi mengenai jabatan terakhir dan penilaian kinerja saat karyawan tersebut bekerja.

5). Pengesahan surat

Surat keterangan kerja ini wajib memiliki struktur ini karena akan menjadi bukti benar dan validnya surat ini.

Pada bagian ini berisi tanda tangan dan cap dari HRD atau pihak yang berwenang beserta dengan tempat dan tanggal pembuatan surat

Contoh Surat Keterangan Kerja

Agar kamu bisa lebih memahami surat keterangan kerja, berikut kami rangkum beberapa contoh dari surat keterangan kerja ini. Yuk simak penjelasannya di bawah ini.

1). Contoh Surat Keterangan Kerja PT. Bintang Baru

PT. BINTANG BARU
Jln. Angin Ribut 45 B

SURAT KETERANGAN KERJA
No : 012/SPB-CM/VI/2022

Hal : Surat Keterangan Kerja

Kepada yang berkepentingan

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Aulia Azmi Pramulya
Jabatan : HRD

Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa :

Nama : Bagus Gunawan
Alamat : Jl. Kejora Nomor 21

Benar telah bekerja pada perusahaan yang kami pimpin sejak 12 Maret 2017 sampai dengan 03 Juni 2022 dengan jabatan terakhir sebagai Manager Marketing. Selama menjadi karyawan kami, Saudara Bagus Gunawan telah menunjukkan dedikasi yang tinggi terhadap perusahaan. Saudara Bagus Gunawan mengundurkan diri atas kemauannya sendiri.

Demikian surat keterangan ini kami buat dengan sebenarnya dengan harapan yang bersangkutan dapat menjumpai kesuksesan yang lebih optimal di masa yang akan datang.

Angin Gak Ribut, 15 Juni 2022
HRD PT Bintang baru

Aulia Azmi Pramulya

2). Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Pengajuan Pinjaman di Bank

PT BINTANG BARU
Jln. Angin Ribut 45 B

SURAT KETERANGAN KERJA
No : 014/SPB-CM/VI/2022

Hal : Surat Keterangan Kerja

Kepada yang berkepentingan

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Aulia Azmi Pramulya
Jabatan : HRD

Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa :

Nama : Alex Gunawan
Alamat : Jl. Mawar No. 29
Jabatan : Content Writer

Adalah benar bekerja bekerja sebagai karyawan PT Bintang Baru di bagian Content Writer, terhitung sejak tanggal 12 April 2019 sampai dengan sekarang.

Surat keterangan ini diterbitkan sebagai persyaratan untuk melakukan pinjaman uang ke bank. Semua hal yang berkaitan dengan pembayaran atas tagihan peminkaman menjadi tanggungjawab karyawan tersebut.

Demikian surat keterangan ini kami buat untuk digunakan sebagaimana mestinya.

Angin Sedikit Ribut, 15 Juni 2022
HRD PT Bintang Baru

Aulia Azmi Pramulya

Itulah informasi mengenai surat keterangan kerja beserta contohnya yang bisa kami bagikan untukmu. Semoga artikel ini dapat membantumu ya. Terimakasih telah singgah.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.