10 Cara Membuat Website Pribadi dan Jualan Online dengan Mudah

Menggunakan website sebagai media berbagi informasi memang sangat menarik, anda bisa berbagi informasi tentang apapun kepada para pengunjung website yang anda miliki. Pada bahasan kali ini kami akan membahas cara membuat website pribadi dan website jualan online.

Memiliki website pribadi bagi anda yang gemar menulis artikel, fotografi bertema apapun itu sangat menguntungkan karena bisa membagikan karya-karya tersebut melalui website dengan cara membagikan link (alamat website) pada teman-teman anda melalui sosial media.

Dapat disimpulkan bahwa website pribadi merupakan media untuk menampung segala kreatifitas yang bisa di posting pada laman web serta untuk membagikan karya-karya maupun informasi yang dikelola secara individual (perorangan). Website pribadi bisa disebut juga blog.

Sedangkan website jualan online tentu saja dibuat dengan tujuan utama untuk berjualan, mengenalkan dan memasarkan produk-produk kepada calon pembeli dengan cara menarik minat calon pembeli untuk berkunjung ke website online shop yang anda miliki.

Adapun cara membuat website pribadi tanpa berbayar anda bisa menggunakan fasilitas blogspot dengan cara sebagai berikut:

1). Kunjungi situs resmi blogspot

2). Pastikan anda memiliki akun gmail yang aktif.

3). Setelah masuk laman blogspot silahkan pilih Create Your Blog.

4). Buat akun blog anda dengan memasukan alamat e-mail disertai kata sandi yang anda kehendaki.

5). Tunggu hingga anda menerima e-mail masuk untuk verifikasi akun blog kemudian buka e-mail tersebut dan klik link untuk melakukan verifikasi. Jika belum menerima e-mail verifikasi maka boleh lanjut terlebih dulu ke langkah nomor 6 di bawah ini.

6). Anda akan masuk ke halaman blogger dan diminta untuk memasukan nama pengguna. Ketikan nama pengguna yang ingin anda tampilkan di laman website anda nantinya.

7). Pilih opsi Lanjut ke Blogger kemudian pilih Create New Blog.

8). Kini anda sudah masuk ke bagian pembuatan judul blog, tuliskan judul blog yang ingin anda tampilkan nantinya di kolom Title.

9). Masukan alamat website pada kolom Address.

10). Yang terakhir silahkan pilih Create Blog.

Kini website pribadi anda sudah dibuat, saatnya berbagi karya tulis maupun informasi lainnya pada laman web anda. Anda juga bisa menggunakan fasilitas wordpress untuk membuat website pribadi dengan mengunjungi situs resmi dari wordpress klik disini.

Itulah cara membuat website pribadi, sangat mudah bukan?

Jika membuat website pribadi bisa semudah langkah di atas, apakah membuat website jualan online juga bisa dilakukan sesimple itu? Tenang saja jangan langsung panik! Di bawah ini kami sajikan untuk anda tata cara membuat website jualan online.

Website pribadi maupun website jualan online sebetulnya bisa menggunakan fasilitas blogspot dan wordpress seperti halnya website pribadi. Hanya saja dalam pengaturan atau setting halaman web terdapat perbedaan sesuai fungsi dan tujuannya.

Cara Membuat Website untuk Jualan Online di WordPress

Sebelum mulai membuat website sebaiknya anda persiapkan 3 hal di bawah ini agar proses pembuatan website berjalan dengan cepat.

1). Tentukan produk yang akan anda upload ke web (masukan dalam satu file agar mudah dalam pencarian).

2). Buat deskripsi atau katalog produk dalam Ms. Word terlebih dahulu. Jadi ketika website online shop anda sudah terbuat bisa langsung copy paste ke laman web untuk di posting.

3). Tentukan nama domain website (kami sarankan nama domain sesuai atau paling tidak berkaitan dengan produk yang anda jual). Misalnya anda membuat website untuk berjualan Jilbab. Contoh domain yang bisa digunakan adalah com.

Setelah 3 hal di atas sudah siap maka anda bisa melanjutkan langkah-langkah di bawah ini:

1). Domain dan Hosting

Karena website yang anda buat bertujuan untuk jualan online maka sebaiknya anda membeli domain dan hosting agar website anda mudah dijangkau oleh calon pembeli.

Domain merupakan nama unik suatu website agar mudah ditemukan di mesin pencari google sedangkan Hosting adalah tempat penyimpanan file atau data dari situs website.

Dengan kata lain hosting pada website online shop berfungsi agar pengunjung website anda bisa mengakses/ melihat produk-produk yang anda upload.

Lalu bagaimana cara membeli Domain dan Hosting? Anda bisa membeli domain dan hosting melalui situs-situs penyedia domain dan hosting di antaranya:

Anda tidak perlu khawatir karena harga domain dan hosting tidak terlalu mahal bisa dikatakan seimbang dengan fasilitas yang didapatkan apalagi jika website online shop anda sudah menghasilkan pundi-pundi uang.

Domain dan hosting bisa anda beli dengan kisaran harga 10Rb – 20Rb perbulan ataupun dengan sistem pembayaran 1 tahun sekali sekitar 200Rb-350Rb.

Harga tergantung dimana anda membeli domain karena harga yang ditawarkan penyedia layanan domain dan hosting berbeda-beda. Adapun metode pembayarannya bisa dilakukan dengan cara transfer.

Setelah proses pembelian domain dan hosting selesai anda akan menerima e-mail masuk berupa username dan password untuk menginstal domain dan hosting.

2). Instal Domain dan Hosting Melalui Cpanel

Jika sudah mengantongi username dan password domain dan hosting maka langkah selanjutnya adalah menginstalnya domain dan hosting tersebut melalui situs Cpanel dengan mengunjungi situs Cpanel.

  • Silahkan login terlebih dahulu dengan masukan e-mail dan password.
  • Kemudian masukan nama pengguna dan kata sandi yang anda dapatkan dari penyedia layanan domain dan hosting yang sudah anda bayar.
  • Terdapat beberapa icon Scripst, pilih icon WordPress kemudian klik tulisan Install yang terdapat di bawah icon WordPress.
  • Setelah berhasil di instal anda akan diarahkan pada formulir pengisian data. Isi nama admin, password dan e-mail.

Sampai proses ini akun website jualan online anda sudah selesai hanya saja tampilan pada website masih bawaan dari wordpress. Kini saatnya melakukan setting di website untuk bisa mulai mengupload produk dagangan anda, caranya sebagai berikut:

  • Setting Website menggunakan beberapa menu yang terdapat didalamnya.
  • Buatlah Woocommerce dengan menambahkan menu Produk pada halaman utama.
  • Langkah selanjutnya anda bisa mengembangkan website online shop anda seiring berjalannya waktu sesuai kebutuhan. (Misalnya membagi produk ke dalam beberapa kategori).

Jika anda pemula tidak mengapa untuk memanfaatkan fasilitas tema/tampilan dari WordPress terlebih dahulu namun jika ingin langsung mempercantik tampilan website online shop anda maka harus mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli tema.

Sama halnya dengan membeli domain dan hosting anda bisa membeli tema website di beberapa situs yang menjual tema harga berkisar antara 75Rb – 150Rb. Akan terdapat panduan untuk menginstal tema jika pembayaran sudah dilakukan.

Itulah langkah membuat website jualan online sederhana yang bisa anda praktikan. Jangan bilang sulit jika belum mencoba! Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi pembaca semua.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.