6 Cara Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Terbaru 2023

Bagi anda yang pernah memiliki kartu kredit Bank Mega dan sempat menunggak pasti tahu betapa ribetnya menghadapi tagihan yang masuk lewat telepon. Operator Bank Mega akan terus mengingatkan dan menanyakan kapan anda akan membayar tagihan kartu kredit yang tertunggak, tidak tanggung-tanggung bagi nasabah yang nunggak di atas batas maksimum tertentu operator Bank Mega bisa menelepon hampir setiap hari.

Memang begitulah risiko menggunakan kartu kredit, jika tertunggak maka siap-siap dibuat pusing. Jangan salahkan pihak Bank tapi mari coba untuk sadar bahwa memang fasilitas berupa kartu kredit yang digunakan merupakan pinjaman dari Bank dan tentu saja sudah menjadi kewajiban kita sebagai nasabah/pengguna untuk mengembalikan uang yang telah terpakai setiap bulannya dengan syarat & ketentuan yang berlaku.

Agar anda tidak dibebankan dengan tunggakan tagihan kartu kredit Bank Mega baiknya setiap kali melakukan transaksi menggunakan kartu kredit Bank Mega segera lakukan pengecekan tagihan atau minimal 1 bulan sekali sebelum jatuh tempo pembayaran anda.

Hal ini membantu agar anda bisa mengancang-ancang tagihan yang harus anda bayar. Ada beberapa cara untuk mengecek tagihan kartu kredit Bank Mega yang bisa anda lakukan, beberapa di antaranya tidak mengharuskan anda datang langsung ke kantor cabang Bank Mega.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui Mega Credit Card Mobile

Merupakan aplikasi resmi yang dibuat oleh pihak Bank Mega demi memberikan layanan prima kepada para nasabahnya termasuk dalam urusan cek tagihan kartu kredit Bank Mega. Adapun cara untuk menggunakan aplikasi Mega Credit Card Mobile ini adalah sebagai berikut:

1). Unduh aplikasi Mega Credit Card Mobile melalui play store kemudian instal aplikasi tersebut di smartphone yang anda gunakan.

Baca juga:  6 Langkah Cara Daftar Akun Apple ID Terbaru 2023

2). Login dengan memasukan user id dan password yang sudah didaftarkan sebelumnya.

3). Pilih menu kartu kredit/credit card.

4). Akan terdapat pilihan informasi yang bisa anda lihat, pilihlah total tagihan kartu kredit Bank Mega.

5). Maka informasi mengenai tagihan kartu kredit Bank Mega akan nampak pada laman aplikasi Mega Credit Card Mobile.

Untuk bisa menggunakan layanan ini anda harus sudah mendaftarkan nomor handphone terlebih dahulu melalui customer service Bank Mega.

Biasanya pendaftaran nomor handphone dilakukan saat pertama kali anda melakukan pendaftaran/aktivasi kartu kredit Bank Mega yang anda gunakan.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui SMS Banking

Pastikan saat aktivasi pembukaan kartu kredit Bank Mega yang digunakan sekarang nomor handphone anda sudah didaftarkan untuk layanan SMS Banking Bank Mega oleh customer service yang melayani anda saat itu, karena untuk menggunakan layanan SMS Banking Bank Mega nomor handphone anda harus sudah terdaftar.

1). Ketik pesan dengan format INFOLIMIT<spasi>empat digit nomor terakhir kartu kredit yang ingin dicek tagihannya. Contoh : INFOLIMIT 9876

2). Kirim pesan di atas ke nomor 3377

3). Informasi mengenai limit tagihan kartu kredit Bank Mega akan anda terima melalui pesan masuk.

Layanan ini dikenakan biaya standard kurang dari Rp. 1.000 untuk setiap kali mengirim pesan.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui Call Center

Anda tidak harus mendaftarkan nomor handphone dan terhubung ke internet maupun mengunduh aplikasi untuk cek tagihan kartu kredit Bank Mega, hanya perlu melakukan panggilan ke operator Bank Mega dengan cara sebagai berikut:

1). Lakukan panggilan ke nomor 60010 atau 1500010

2). Akan terdapat banyak pilih informasi, silahkan pilih/ tekan angka 1 untuk layanan kartu kredit Bank Mega.

Baca juga:  12 Langkah Cara Daftar Akun Home Credit Terbaru 2023

3). Jika sudah muncul command line dilayar ponsel (jika menggunakan HP) maka masukan 16 angka yang terdapat pada kartu kredit Bank Mega yang ingin anda cek tagihannya lalu akhiri dengan tanda bintang (*).

4). Masukan PIN kartu kredit Bank Mega

Tunggu beberapa saat hingga operator memberikan informasi mengenai rincian transaksi, limit dan total tagihan kartu kredit Bank Mega sesuai nomor yang anda ketik sebelumnya.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui Mesin ATM

Hal ini hanya bisa anda lakukan jika anda memiliki kartu debit. Ikuti langkah di bawah ini jika anda hendak mengecek tagihan kartu kredit Bank Mega melalui mesin ATM.

1). Masukan kartu debit yang anda miliki ke dalam mesin ATM.

2). Tekan PIN kartu debit anda.

3). Pilih menu pembayaran kemudian pilih pembayaran kartu kredit.

4). Pilih nama Bank penerbit, Bank Mega.

5). Masukan 16 digit nomor kartu kredit yang ingin dicek tagihannya.

6). Terdapat tombol perintah pada layar ATM, ikuti hingga informasi mengenai tagihan kartu kredit Bank Mega anda ditampilkan.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui Tokopedia

Tokopedia memeang menyediakan beberapa layanan digital diluar transaksi jual beli salah satunya layanan cek tagihan kartu kredit. Adapun cara cek tagihan kartu kredit Bank Mega melalui Tokopedia adalah sebagai berikut:

1). Masuk aplikasi Tokopedia atau bisa klik link https://www.tokopedia.com/tagihan/kartu-kredit/mega/

2). Pilih produk menu lainnya.

3). Kemudian pilih kartu kredit.

4). Pilih Bank Mega sebagai Bank penerbit kartu kredit yang anda gunakan.

5). Masukan 16 digit nomor kartu kredit Bank Mega yang ingin dicek maupun dibayar tagihannya kemudian pilih bayar.

Baca juga:  9 Langkah Cara Daftar Akun Dukcapil Kemendagri Terbaru 2023

6). Maka informasi mengenai total tagihan dari kartu kredit Bank Mega anda akan ditampilkan sesuai 16 digit nomor yang anda masukan.

Cek Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Melalui e-mail

Tidak ada langkah-langkah untuk cek tagihan kartu kredit Bank Mega via e-mail karena secara otomatis jika saat melakukan pembukaan Kartu kredit Bank Mega anda mencantumkan alamat e-mail aktif maka setiap bulannya di tanggal 14/15 pihak Bank Mega akan mengirimi anda e-mail berupa informasi mengenai tagihan kartu kredit yang anda gunakan.

Itulah cara cek tagihan kartu kredit Bank Mega, tidak sulit bukan? Lebih menyulitkan jika anda tertunggak tagihan kredit Bank Mega untuk itu biasakan diri untuk cek tagihan kartu kredit Bank Mega yang anda gunakan melalui salah satu cara di atas dan segera lakukan pembayaran.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan. Beberapa kali mengajukan resign tapi tidak pernah di ACC oleh owner, malah dinaikkan gajinya :D
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.