5 Cara Cek Paket JNE yang Belum Sampai Terbaru 2024

Memang menjengkelkan jika paket yang kita tunggu-tunggu tidak kunjung datang atau bila anda seorang online shop bisa dibuat pusing oleh keluhan customer karena keterlambatan barang yang mereka beli dari online shop anda belum juga sampai sampai batas waktu yang dijanjikan. Jasa pengiriman dan logistic JNE sebetulnya telah menetapkan waktu/durasi kirim paket barang sesuai jarak antara pengirim dan penerima tergantung layanan yang anda pilih apakah JNE YES, Reguler atau JNE OKE.

Jika anda pilih layanan JNE YES maka durasi pengiriman hanya 1 hari saja, apabila terjadi keterlambatan bisa langsung menghubungi pihak JNE. Sedangkan layanan JNE Reguler durasi pengiriman paket/barang berkisar antara 2-4 hari. Selain JNE YES dan JNE Reguler anda juga bisa memilih layanan JNE OKE yakni paket kirim harga terendah dengan durasi kirim antara 4-6 hari.

Setelah sama-sama kita ketahui 3 jenis layanan yang dimiliki JNE, bagaimana jadinya jika paket barang tidak sampai sesuai durasi pada layanan yang kita pilih? Sebelum memutuskan untuk pergi ke kantor cabang JNE anda bisa mengecek keberadaan paket anda melalui beberapa cara di bawah ini:

1. Cek Paket JNE Lewat Situs Resmi JNE

Bukan hanya cek tarif, dengan mengunjungi situs resmi JNE anda bisa melacak keberadaan paket yang anda kirim maupun yang anda terima. Dengan cara:

  • Kunjungi situs resmi JNE disini.
  • Terdapat kotak dengan layanan Lacak Kiriman.
  • Masukan nomor resi yang tertera pada bukti pembayaran saat anda menyerahkan paket ke Agent JNE.
  • Pilih Tracking
  • Tunggu hingga laman website menampilkan status paket sesuai nomor Resi yang anda masukan dan anda akan tahu letak kirim paket anda sudah sampai mana.

Jika ternyata status kiriman sudah selesai namun paket belum anda terima segera hubungi call center JNE atau nomor telepon Agent JNE terdekat.

2. Cek Paket JNE Lewat Aplikasi

Jika anda merupakan langganan setia JNE maka saran dari kami segera unduh Aplikasi My JNE agar memudahkan anda untuk cek tarif, layanan jemput paket dan tentu saja cek keberadaan paket. Caranya sebagai berikut:

  • Unduh aplikasi My JNE dan instal di ponsel yang anda gunakan.
  • Lakukan pendaftaran kemudian login.
  • Pilih layanan Cek Resi.
  • Masukan resi yang ingin anda cek.
  • Keberadaan paket anda akan terlihat secara detail mulai dari waktu, tanggal dan titik keberadaannya.

3. Cek Paket JNE Lewat Call Center

Cek Paket JNE Lewat Call Center

Anda bisa menanyakan keberadaan paket anda melalui layanan call center sesuai cabang JNE di daerah anda, hanya saja tidak semua agent JNE mencantumkan nomor yang bisa dihubungi di situs-situ mereka. Solusinya anda bisa menghubungi layanan call center JNE pusat di nomor 021 – 2927 8888 seterusnya akan diarahkan untuk menghubungi cabang JNE yang berada di daerah anda.

4. Cek Paket JNE Lewat Website CekResi.com

Meski situs ini bukan secara resmi dikeluarkan JNE namun anda bisa mengecek paket JNE yang belum sampai melalui cekresi.com dengan cara:

  • Kunjungi situs Cekresi.com disini.
  • Lacak kiriman dengan memasukan nomor resi di kolom yang tersedia.
  • Kemudian pilih CEK RESI.

Maka anda bisa melihat alasan mengapa paket anda belum juga sampai, bisa jadi karena memang masih dalam perjalanan maupun kendala lainnya. Selain melalui cekresi.com ada beberapa website yang bisa anda gunakan untuk cek keberadaan paket JNE di antaranya:

  • ParcelsApp
  • Berdu.id
  • Melisa.id
  • Resi.id

Cara akses situs-situs di atas sama saja, anda hanya perlu memasukan nomor resi kemudian cek maka keberadaan dan status paket anda akan terlihat. Salah satu kelebihan jika anda menggunakan website selain JNE adalah anda bisa cek resi layanan jasa pengiriman lain dengan hanya menggunakan satu alamat website saja.

5. Cek Paket JNE Lewat Kantor Cabang JNE

Jika ke empat cara di atas dirasa kurang memberikan informasi yang memuaskan anda bisa secara langsung datang ke kantor cabang JNE dan menanyakan langsung keberadaan paket serta alasan mengapa paket anda belum juga sampai padahal telah melewati batas waktu pengiriman.

Tunggu jangan langsung bermuka masam pada petugas JNE karena paket yang anda tungu belum juga sampai! Serahkan terlebih dahulu bukti pembayaran atau nomor resi yang anda miliki. Jika ternyata status resi tersebut sudah diterima. Maka anda bisa langsung complain pada petugas yang melayani anda. Biasanya keterlambatan penyampaian paket selain kendala di lapangan bisa jadi karena penumpukan paket barang di gudang yang belum sempat diantar oleh kurir ke alamat anda.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.