BLT Rp1,2 Juta Cair, Ini Penerimanya
Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan bantuan tunai kepada pedagang Pasar Alasa di Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara pada Rabu (6/7/2022).
Adapun bantuan tersebut diberikan masyarakat penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH).
Presiden Jokowi berpesan agar bantuan tersebut dipakai untuk tambahan modal usaha.
“Bukan untuk beli HP ya, jangan. Dipakai untuk tambahan modal usaha dan yang Rp300.000 silakan beli sembako, minyak goreng, dan lain-lainnya tidak apa-apa,” ujarnya dikutip dari keteranganr resmi, Rabu (6/7/2022).
Presiden Jokowi juga terlihat memborong beberapa komoditas pangan di pasar itu.
“Bapak Jokowi memborong tiga porsi (cabai). Kami berterima kasih Bapak Jokowi karena sudah memperhatikan masyarakat khususnya masyarakat Alasa,” ucap seorang pedagang.
Pada kesempatan yang sama, seorang pedagang pisang bernama Dasimalahagu mengaku senang karena Presiden Jokowi telah membeli dagangannya.
“(Harganya) Rp5.000 kalau dibeli biasanya, yang dibeli Bapak Presiden dikasih Rp50.000. Sayang sekali Bapak Presiden,” teriaknya dengan antusias.
Setelah itu, Presiden Jokowi berkeliling sambil berbincang dan memberikan bantuan langsung kepada para pedagang.
Tak lupa, Presiden Jokowi mengecek harga kebutuhan pokok sekaligus membeli dagangan pedagang pasar, seperti pisang, kacang, cabai, dan hasil tani lainnya.
sumber: Okezone.com
- Lesti Kejora Kebakaran Jenggot, Rizky Billar Nekat Kredit Kapal Rp 38 Miliar: Jangan Dipaksain!
- Buka Suara Digosipkan Sebagai Simpanan Irjen Ferdy Sambo, Terungkap Identitas AKP Rita Yuliana, sang Polwan Cantik Ternyata Bukan Sosok Sembarangan
- Irjen Ferdy Sambo Ditetapkan Sebagai Tersangka Pembunuhan Brigadir J, Impian Jadi Kapolri Sirna Kini Terancam Hukuman Mati