Bacaan Doa Keluar Rumah dan Artinya

Alangkah indahnya jika segala sesuatu yang kita kerjakan bisa bernilai ibadah dan mendapat pahala dari Allah Swt., dan hal itu bukan sesuatu yang tidak mungkin dalam agama islam.

Banyak amalan-amalan sunnah yang bisa kita kerjakan sehari-hari bahkan aktifitas-aktifitas kecil tanpa kita sadari bisa mendapat pahala dari Allah Swt., apabila diiringi dengan nilai-nilai kebaikan menurut islam seperti ketika hendak keluar rumah, hal ini bisa mendapatkan pahala jika kita mengamalkan sunnah bacaan atau doa keluar rumah.

Berapa banyak kita keluar masuk rumah dalam sehari, bayangkan jika setiap kita melangkahkan kaki keluar rumah (bahkan misalnya ke warung sekalipun) kita menabung pahala sebagai bekal simpanan di akhirat kelak.

Hal yang terkesan sepele namun ternyata memberikan nilai kebaikan dalam agama kita sebagai umat muslim, tentunya hal ini sangat mudah dilakukan apabila kita telah terbiasa dan membiasakan diri.

Dibawah ini adalah doa ketika hendak keluar dari rumah:

بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ، لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ

Latin : Bismillaahi tawakaltu ‘alallah, Laa haula walaa quwwata illaa billaah
Artinya :”Dengan menyebut Nama Allah aku bertawakal kepada Allah. Tiada daya dan upaya kecuali atas izin Allah.”

Selain sunnah membaca doa ketika hendak keluar rumah Rasulullah Saw., juga menganjurkan kepada kita sebagai umatnya untuk melangkahkan kaki kanan terlebih dahulu.

Berdoa ketika hendak keluar rumah bertujuan agar langkah kita senantiasa dilindungi oleh Allah Swt., dari segala kejahatan dan keburukan yang bisa saja menimpa kita dan pastinya selain akan dilindungi oleh Allah Swt., kita pun mendapat pahala karena amalan sunnah yang kita kerjakan.

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.