Aktivitas Ganjil Olga Syahputra 4 Hari Sebelum Koma di Rumah Sakit Diungkap, Sahabat Sebut Sang Pelawak Bolak-balik Datangi Tempat Ini, Beby Djenar: Kayak Buka Kenangan

Dunia hiburan Indonesia pernah begitu berduka saat salah satu pelawaknya yakni Olga Syahputra meninggal dunia.

Melansir Kompas.com, Olga Syahputra meninggal dunia di rumah sakit di Singapura pada 27 Maret 2015.

Olga sempat menerima perawatan rumah sakit di Singapura itu sejak Juni 2014 karena menderita penyakit meningitis.

Sebelum ke Singapura, Olgat menjalani perawatan di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Kini, sudah enam tahun berlalu sejak kepergian Olga Syahputra.

Namun selama sakit hingga meninggal dunia, tak banyak publik yang mengetahui kronologi jelasnya.

Jadi bisa dibilang, kepergiaan Olga Syahputra ini sangat tertutup dan misterius.

Ditambah lagi, keluarga Olga Syahputra juga sempat melarang sahabat untuk menjenguk kakak Billy Syahputra itu selama sakit.

Melansir GridStar.ID, seorang sahabat Olga Syahputra bernama Beby Djenar membongkar cerita yang cukup mengejutkan yang sebelumnya tersimpan rapat.

“Iya, dia (Olga Syahputra) kalau datang ke sini (rumah Beby Djenar), selalu lama, ada satu cerita yang buat mbak itu sedih ya, ketika Almarhum Olga itu sakit dalam kondisi yang boleh dikatakan cukup parah,” ungkap Beby Djenar di vlog YouTube Chand Kelvin.

Empat hari sebelum Olga Syahputra koma, kata Beby Djenar, ada aktivitas ganjil yang selalu dilakukan sang komedian.

“Ada saat itu, empat hari berturut-turut itu, sebelum ia masuk ke salah satu rumah sakit yang akhirnya ke kondisi koma, empat hari berturut-turut beliau datang kesini,” tambah Beby Djenar.

Beby Djenar mengungkap momen aneh tersebut ia rasakan sebagai pertanda firasat Olga akan berpulang.

“Mungkin ini (cerita Olga Syahputra) nggak diketahui banyak orang ya, dia datang ke sini, setiap hari, dua hari sebelum masuk RS di Singapura itu,” kata Beby Djenar.

“Tidak biasanya, dan mbak saja cukup kaget ya. Apa saja itu yang diomongkan oleh almarhum mbak?” tanya Chand Kelvin.

“Saat itu kayak buka kenangan-kenangan, memori-memori yang ketika itu tidak diketahui oleh para sahabatnya, rekan dan keluarganya” ungkap Beby Djenar.

(*)

sumber: hot.grid.id

Tentang Penulis:

Luna
Penulis tetap di media Lambeturah sejak 2018. Sudah banyak menulis artikel tapi topik yang paling disenangi adalah gosip dan keuangan.
Komentar Anda
Berita terkait
Loading next page... Press any key or tap to cancel.